Penggemar ‘Vespa Gembel’ Berangkat Haji

Agus Kamaruz Zaman bersama vespa kesayangannya

Tahu Vespa Gembel? Ini adalah jenis motor vespa yang dimodifikasi secara ngawur dan sesukanya. Biasanya karena modalnya terbatas. Nah, ada loh penggemar vespa ini yang bisa berangkat haji.

Adalah Agus Kamaruz Zaman, umur 40 tahun, (asal Jembrana, Bali), yang hobi memodifikasi vespa gembel, tahun 2024 lalu berangkat haji. Kok bisa? Padahal kan sepertinya dia tidak memiliki uang banyak.

Rupanya beliau sudah menabung lama. Dari hasil warung makan nasi campurnya, dia bisa menabung sedikit demi sedikit. Dibantu dengan vespa modifikasinya (untuk mengangkut bahan dagangannya), Agus membuka warung makan bersama istrinya Inggit Awwalisiam.

Agus mengakui bahwa keberangkatannya ini merupakan panggilan Allah SWT, dan ia memang bertekad memenuhinya dengan menabung, walaupun harus bertahun-tahun.

Karena sudah bergabung di komunitas vespa ini, dengan diantar puluhan vespa dari teman-temannya, Agus dilepas keberangkatannya di acara yang cukup meriah.

Komunitas Vespa Gembel mengantar Agus Kamaruz Zaman berangkat haji
Komunitas Vespa Gembel mengantar Agus Kamaruz Zaman berangkat haji

Ini Bukti…

Mas Agus yang bisa berangkat haji, walaupun cuma punya sepeda motor vespa gembel dan jualan nasi campur tetapi bisa berangkat haji, merupakan salah satu bukti bahwa setiap orang bisa berangkat haji, asalkan dia punya tekad yang kuat dan juga bekerja keras.

Kita cukup lakukan itu, Allah SWT akan memberikan jalanNya sehingga cita-cita kita tercapai. Aamiin Yaa Robbaal ‘Aalamiin

Kapan Anda menyusul Mas Agus?

Sumber: Disarikan dari berbagai media masa